WASHINGTON (Arrahmah.com) - Direktur Bank Dunia, Robert Zoellick menyatakan, krisis ekonomi di dunia saat ini menunjukkan kegagalan sistem ekonomi kapitalis.
Radio internasional China mengutip Zoellick melaporkan, krisis ekonomi global yang juga melanda AS dan Barat mengidentifikasikan kegagalan sistem ekonomi Kelompok G-7. Sumber ini menambahkan, diperlukan sistem ekonomi baru yang mampu menghadapi krisis ekonomi saat ini.
Ketua Bank Dunia mengusulkan pembentukan kekuatan ekonomi baru yang terdiri dari Kelompok G-7 dan negara-negara berkembang dunia lainnya guna menghadapi krisis yang ada.
Ditambahkannya, masyarakat internasional tengah mengkaji upaya pembentukan kekuatan ekonomi baru yang melibatkan Kelompok G-7 dan negara-negara lain seperti, China, Rusia, Brazil, India, Mexico, Arab Saudi dan Afrika Selatan. Ia juga mengatakan, kekuatan baru in harus menghormati kedaulatan berbagai negara. [Hanin Mazaya/hidayatullah]
Komentar :
Post a Comment
Berikan Komentar Anda